Thursday, May 28, 2009

Wien Sukarsih: Budaya siswa bisa dibentuk

Menurut Wien Sukarsih, Kepala SMA N 2 Unggul Sekayu Musi banyuasin; siswa bisa dibiasakan untuk berkumpul dengan cepat, belajar dengan giat,aktif di dalam kelas. Hal itu tergantung kepada guru yang membinanya. Oleh karena itu budaya bisa dibentuk. Hal ini diungkapkannya ketika menyambut rombongan guru magang yang berasal dari berbagai sekolah di kab. Musi Banyuasin di ruang kerjanya, Rabu(27/5).

Edy Mahyudin, guru magang asal SMP N 1 Sungai Keruh menyimpulkan hasil pengamatannya, bahwa kesulitan utama menerapkan budaya yang ada di unggul untuk dipraktekkan di tempat kerjanya ialah disebabkan motivasi belajar yang belum terbentuk. Lalu beliau bertanya bagaimana mungkin meningkatkan motivasi belajar siswa, jika tidak mendapatkan dukungan dari lingkungan rumah tangga siswa itu sendiri.

Ibu Wien, seraya tersenyum menjelaskan; rumah tangga bukan satu-satunya faktor untuk membangun motivasi belajar siswa. "Sebut saja adanya Mario Teguh, bisa dijadikan referensi untuk membangun motivasi dari luar. Kita juga bisa memanfaatkan film atau cerita, yang bisa di download lewat google untuk membantu kita memotivasi semangat belajar anak didik kita".

"Asal kita punya komitmen tinggi untuk keberhasilan siswa kita, budaya mereka bisa dibentuk". Tambahnya.

No comments: