Friday, March 13, 2009

R-Gyu Siapkan Album Baru


alfa-Sebagai pendatang baru, Band asli Sekayu ini mencoba untuk berdampingan dengan band-band yang sudah terkenal lainnya.
Sebagaimana diungkapkan oleh Uji(Melody),” Alasan kami memilih nama R-Gyu, karena R-Gyu sendiri merupakan singkatan dari nama personilnya yaitu R-Ryan, G-Girang, y-Yeyen dan u-Ujik.”
Walaupun umur mereka baru setahun tetapi jam terbang yang mereka miliki sudah tergolong padat. Minggu ini saja mereka baru menyelesaikan kontrak dengan PT. Exel Comindo Pratama untuk manggung di SMU N 3 Sekayu, SMU N 1 Sekayu dalam rangka launching tarif baru xl.
Dan kini mereka sedang merilis album baru berjudul Jangan Menghilang. Rencananya album ini akan diluncurkan di penghujung tahun 2009. Tentu saja album ini sudah sangat dinanti-nantikan oleh fans R-Gyu.
Mengenai albul ini Uji memberikan sedikit bocoran, “Saat ini ada empat lagu yang sudah siap, yaitu Jangan Menghilang, SKBC (Sayangku, Kasihku, Belahan Jiwaku, Cintaku), Ucap Selamat Jalan, Kau.”
“Dan lagu oncak pada album ini ialah Jangan Menghilang.” Tambah Uji.
Disinggung mengenai lagu Jangan Menghilang Uji menjelaskan, lagu ini ialah diaransmen oleh Jeger, kakak kandungnya. Idenya bermula dari kisah cinta yang mengharapkan agar cinta kekasihnya tak pernah hilang.
Uji, yang juga alumni MTs N Sekayu ini juga mengharapkan album perdananya ini dapat diterima di pasaran. Setidaknya bisa mengikuti jejak Magnet Band.
Mengapa mereka mengidolakan Magnet Band? Uji menjelaskan bahwa mereka mendapat inspirasi dari Magnet Band. Dan sebagai Band Pemula Uji pun menyadari bahwa dalam perjalanannya nanti tidak akan terlepas dari ujian dan cobaan. Bahkan bukan tidak mungkin cemoohan akan datang bertubi-tubi.
“Tapi kami yakin album ini dapat diterima oleh masyarakat luas.” TEgas Uji optimis.
Kapan mereka biasanya latihan bersama? Mereka biasanya latihan pada setiap hari minggu di Julio Rental. Dan Uji pun sebenarnya memiliki kegiatan yang seabrek. Sebut saja Pembina Paskibraka di SMK N 1 Sekayu, MTs N Sekayu, juga sebagai operator Komputer di Lembaga Pelatihan Komputer dan Internet alfaNet. Sedangkan personel lainnya juga disibukkan oleh aktivitas sekolah, maklum ketiganya adalah pelajar di SMK N 1 Sekayu dan di SMA Muhammadiyah Sekayu.
Bagi yang belum pernah bertemu dengan group Band ini, barangkali sedikit terkejut ketika akan meminta tanda tangan Yeyen, Maklum jangan harap akn berhadapan dengen cewek manis dengan senyum menggoda, karena Yeyen adalah cowok. Sedangkan perannya pada band R-Gyu ini sebagai Drummer.
Nama lengkap Yeyen yang sebenarnya adalah Yeyen Chandra Saputra, pelajar SMK N 1 Sekayu duduk di kelas 3.AP. Ditanya mengenai cita-cita, Yeyen berharap dapat menjadi seorang eksekutif muda yang sukses. Dan bagi fans yang berminat mungkin boleh coba berjuang, karena keempat personel R-Gyu ini ternyata masih Jomblo.
READ MORE - R-Gyu Siapkan Album Baru